ini semua tentang AYAH

Sebelumnya......

teruntuk SUPER HERO yang tiada duanya.
untuk orang yang pertama kali mengenalkanku pada agama-Nya
untuk cinta pertamaku
untuk orang yang tidak akan pernah menyakitiku
untuk idolaku, pahlawanku, dan penerang hidupku
aku ucapkan SELAMAT HARI AYAH
tetaplah menjadi idola, pahlawan dan sumber penerangan hidupku
I LOVE YOU AYAH 

**
sebenarnya ada berjuta kata untuk Ayah, tapi inilah LIMA kata yang menggambarkan Ayah bagi seorang Nurin..
AYAH ITU...
1. PAHLAWAN
2. MALAIKAT
3. INSPIRATOR
4. MOTIVATOR
5. PEMIMPIN

hahaha buat nyari lima kata aja susah, apalagi kalau Nurin sebutin berjuta kata itu. tapi ya sebenernya untuk menggambarkan sosok Ayah dan Ibu itu ga akan pernah bisa kita ungkapkan dengan kata. karena apapun yang mereka lakukan untuk kita akan sulit untuk kita gambarkan, tuangkan dengan kata, kalimat bahkan wacana.

kalian taukan kalau sekarang HARI AYAH?
jujur, gue aja baru tau tadi pas di kostannya Upil. seingat gue dan dari hasil browsing gue di internet, HARI AYAH jatuh di bulan Juni. tapi au dah.

udah ngucapin "SELAMAT HARI AYAH" ke Ayah/Papa/Papi/Abi/Abah/Babe/(atau sebutan lain kalian)? kalau gue belum, karena kalau gue ucapin itu ke bokap gue, gue pasti nangis di depan beliau. gue ga mau bokap lihat gue nangis. lebaran aja, pas sungkeman gue nangis, bukan ingat akan dosa gue, tapi gue emang gampang nangis kalau berhubungan dengan orang tua. TITIK, ga ada koma. jadi, gue belum ngucapin dan kayanya ga akan deh.-maaf ya Ayah-

mungkin untuk orang yang baru lihat bokap gue pasti bilang : "Ndah, Bapak lo galak banget"
bukan cuma temen gue aja, Uda pun juga bilang gitu. sedikit info : bokap gue ini anak ke 5 dari 6 bersaudara. bokap gue kembar. bokap gue punya 1 kakak dan ade cowo dan 3 kakak cewe. dan diantara anak kakek-nenek gue, bokap gue yang yang paling dihormati sama sodaranya. mungkin karena bokap gue tegas dan ga suka basa basi kali ya.
makanan yang bokap ga suka :
1. sayur asem. kata bokap, sayur asem itu sayur sampah.
2. ayam. apapun jenisnya, bokap ga doyan
3. (mungkin) jengkol. gue ga pernah liat bokap makan jengkol.

hal yang bokap ga suka :
1. bohong. pasti semua orang juga ga suka sama yang namanya bohong, mau itu dibohongi atau membohongi
2. lelet. bokap gue itu orangny tepat waktu (tapi anaknya? :/)
3. boros. bukannya bokap pelit, tapi bokap punya prinsip : GUNAKAN BARANG YANG ADA SELAGI MASIH BISA DIGUNAKAN. dari semua anaknya, yang bisa ngerawat barang itu cuma gue. hmm mungkin keturunan kali ya..
4. keluar dan pulang malam. semua orang tua pastilah kaya gitu ya. dari semua hal yang anaknya lakuin hanya ini yang memiliki syarat. JAM MALAM. masing-masing anaknya punya jam malam sendiri. kaya gue, jam malam gue jam 10. si ipan, jam malamnya jam 11. si dede, jam malamnya ya jam 7 aja udah dicariin.

hal gue suka dari bokap :
1. ga pernah ada batasan untuk anaknya dalam kamusnya
2. royal dan loyal
3. pendengar yang baik
4. PEKA
5. ngerestuin apapun pilihan anaknya
6. akan melakukan apapun demi kebaikan anaknya

dan masih banyak lagi yang sulit untuk dijabarkan dengan kata.

SELAMAT HARI AYAH.
INDAH SAYANG AYAH

Komentar